Inspektorat Apresiasi Pengelolaan Dana Desa di Kecamatan Japah

INFODESA25 Dilihat

BLORA, INFODESANEWS – Inspektorat Kabupaten Blora dalam upaya pembinaan kepada pengelola dana desa terus memberikan pembinaan dan pengawasan pengelolaan dana desa agar dalam penerapannya di dalam pemerintahan tujuan pembangunan dan pemberdayaan desa dapat tercapai secara efektif, efisien dan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

Dok. Kepala Inspektorat kabupaten Blora Kunto Aji .

Hal itu menjadi intisari pemaparan Kepala Inspektorat kabupaten Blora Kunto Aji saat meyampaikan materi didepan 140 peserta Bintek Perencanaan Pembangunan Desa dalam upaya peningkatan kegiatan peningkatan kapasitas aparatur desa tahun 2019 yang terdri dari Kades, Bendahara Desa, Operator desa , BPD dan Kader Desa Se Kecamatan Japah, yang di laksanakan di Bandungan, Kamis, 201/11/2019.

“ Secara garis besar di kecamatan Japah saya rasa Kades, Bendahara Desa, Operator , BPD sudah melasanakan pengelolaan Dana Desa dengan baik dan benar sehingga kedepannya pembinaan – pembinaan akan lebih intens lagi,” ungkapnya.

Kunto Aji mengharapkan prestasi yang di sandang kecamatan Japah terus di pertahankan , bahkan  harus di tingkatkan lagi.

“ Pemerintahan provingsi, pemerintahan kabupaten terus mendorong agar pemerintahan desa dalam penerapan dana desa baik, dan sudah saatnya pembangunan di desa lebih baik ,”pungkasnya. *** Tim