Secangkir Ekstrapuding Satgas TMMD 107 Kodim 0912/Kutai Barat Mampu Menyatukan Tni Dan Rakyat.

INFODESA19 Dilihat

KUTAI BARAT. INFODESANEWS. Satgas TMMD 107 Kodim 0912/Kutai Barat di dalam kondisi apapun mereka selalu menjaga hubungan keakrapan dengan warga masyarakat, pada saat jam istrahat siang mereka selalu berkomunikasi sosial dengan warga, dengan membawa secangkir teh manis, suasana menjadi cair dan rasa lelah pun bisa berangsur normal, Kamis, (19/3/2020).

Prajurit Kepala Saiful (Banjarmasin) dan Prajurit Dua Sarifudin (Sopeng Sulawesi Selatan) keduanya sama – sama dari satuan Yonif 611/Awanglong yang saat ini tergabung dalam Satgas TMMD 107 di Kampung Tanjung Jan Kecamatan Jempang Kabupaten Kutai Barat Kalimantan Timur.

Disela – sela waktu istrahat siang mereka selalu menyempatkan diri untuk berkomunikasi sosial bersama masyarakat yang ikut dalam pengerjaan semenisasi jalan.

Apa yang di lakukan kedua prajurit tersebut mampu mewakili kehadiran TNI di hati masyarakat Kampung Tanjung Jan. Semoga kerja sama yang saat ini terbina kedepannya semakin eksis bersama masyarakat luas lainnya.

Sesuai apa yang disampaikan di awal oleh Komandan Satgas TMMD 107 Kodim Kutai Barat Letnan Kolonel Inf Anang Sofyan Effendy, yaitu jalin komunikasi yang baik bersama masyarakat, perbanyak orang tua angkat disini, semakin banyak yang kalian kenal maka semakin banyak pula saudara, rekan dan keluaraga besar kita. Terus pelihara kemanunggalan TNI dan Rakyat.

Penulis Murdi