Kades Banjarsuri, Rojulin Siap Mengganti ADD Yang Hilang di Curi Maling

(ft dokumentasi beberapa bulan lalu sebelum kejadian)

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS –Kepala Desa Banjarsuri Kecamatan Sidomulyo, Rojulin, bertanggung jawab atas hilangnya uang Anggaran Dana Desa (ADD) tahap III tahun 2020, sebesar Rp.148 juta rupiah.

Menurut Sekertaris Desanya, Sutrisno, pertanggung jawaban Kadesnya itu telah dibicarakan dan menjadi kesepakatan dari sejumlah perangkat desa.
“Siang tadi kami bersama sejumlah perangkat desa telah mendengar langsung apa yang disampaikan oleh Pak Kades (Rojulin) bahwa dia siap mengganti,”ujarnya.

Dikatakan Uang itu hilang dicuri usai mengambil dari Bank, Menurut dia, sang kepala desa menyatakan kesanggupan untuk mengganti uang dana desa yang merupakan anggaran Siltap perangkat desa dan tunjangan kades dan BPD, selama tiga bulan,

“Siang tadi kami dikumpulkan Oleh pak Kades, dan dia mengatakan akan mengganti uang tersebut, namun kami di minta untuk sabar.”kata Sutrisno pada Infodesanews.com, selasa (8/12/2020)

Hal yang sama dikatakan perangkat desa lainya, Simon Munaji, bahwa Kades kita sudah ada kesanggupan akan mengganti uang tersebut,
“Ya namanya musibah Mas, Ini bukan saja musibah Kadesnya, tapi juga musibah bagi para perangkat desa.”kata dia.

Ditempat terpisah, Sulistia Rahayu, Bendahara desa yang merupakan anak dari Rojulin membenarkan, bahwa Kepala Desa, Rojulin bertanggung jawab dan menyatakan kesanggupanya untuk menganti uang tersebut,

“Iya bapak tadi udah memanggil sejumlah perangkat desa untuk diberikan penjelasan, bapak mengatakan akan bertanggung jawab dan mengganti uang tersebut, tentunya kami juga mohon kesabaran kapada seluruh perangkat desa, dan memberi waktu dalam beberapa hari ini untuk usaha, “kata dia saat di temui Infodesanews.com, di kediamanya sore tadi.

Sebelumnya diberitakan, Uang Anggaran Dana Desa (ADD) Banjarsuri Kecamatan Sidomulyo, Kecamatan Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan, sebesar Rp. 148 juta rupiah raib digondol maling, Senin (7/12/2020) sekitar pukul 11.30 wib.

Berdasarkan informasi yang didapat Infodesanews.com, Saat itu korban bernama Rojulin yang merupakan Kepala desa, bersama Sulis anaknya, baru saja mencairkan uang dana desa sebesar Rp 148 juta dari bank Lampung Sidomulyo, Senin (7/12/2020)

“Usai dari bank, korban menaruh uang dalam mobil miliknya dan menuju Masjid Agung Sidomulyo, untuk melakukan Ibadah Sholat Dzuhur, sedangkan ankanya Sulis yang merupakan Bendahara desa langsung pulang.

“Namun saat korban hendak membuka kembali pintu mobil untuk mengambil HP yang tertinggal dalam mobil , kunci pintu mobilnya rusak, korban pun menuju tempat pembuatan kunci untuk membuat kunci duplikat, Saat itulah korban melihat pintu mobil miliknya yang di parkir didepan Masjid sudah dalam keadaan terbuka, diketahui uang dan HP miliknya sudah hilang.”kata salah seorang perangkat desanya.

Hingga berita ini kami turunkan belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian karena korban sendiri (Rojulin) belum dapat di mintai keterangan. Sebab kondisi korban saat ini masih shok dan dalam perawatan pihak Puskesmas Rawat Inap (PRI) Kecamatan Sidomulyo. (Sg)

Berita Terkait

Baca Juga