Koramil Sidomulyo Bedah Rumah Milik Warga Desa Campang Tiga

INFODESA17 Dilihat

LAMPUNG SELATAN, INFODESANEWS — Komando Rayon Melitet (Koramil) 421-07/Sdm, Lampung Selatan, melakukan kegiatan Karya Bhakti bedah rumah milik warga Desa Campang Tiga Kecamatan Sidomulyo. Kamis (22/8/2019)

Menurut Danramil 421-07/Sdm ,Kapten Kav Suyanto, kegiatan Karya Bhakti ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya bagi masyarakat yang benar-benar tidak mampu dan sangat membutuhkan.

Menurut Dandim 0421/LS, Letkol Kav Robinson Octavianus Bassie yang diwakili Danramil 421-07/Sdm, Kapten Kav, Suyanto, mengatakan, Heriyanto (35) warga Dusun Titinangi Desa Campang Tiga, Kecamatan Sidomulyo memang pantas untuk mendapatkan bedah rumah melalui program Karya Bhakti ini.

“Dimana tempat tinggal yang mereka ditinggali selama ini memang masih sangat sederhana dan tidak layak huni.
Oleh karena itu melalui program Karya Bhakti, bedah rumah yang mana program tersebut merupakan kemanunggalan TNI dengan masyarakat dan salah satu program Kodim 0421/LS, sesuai dengan moto, “Bersama Rakyat TNI Kuat.” Kata dia

Dalam kesempatan tersebut turut hadir Kepala Desa setempat Masri Efendi dan Bhabinsa Desa setempat, Serda Agus Suwanto serta warga sekitar. (Sg)