Pelantikan Dan Sumpah Jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Administrator di Lingkungan Pemkab Lampung Tengah

NASIONAL180 Dilihat
banner 728x90

LAMPUNG TENGAH, INFODESANEWS | Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad melantik dan mengambil sumpah jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Administrator di Lingkungan Pemkab Lampung Tengah pada hari Kamis 21 Maret 2024 bertempat di Aula BKPSDM. Dalam kesempatan tersebut hadir Pj. Sekda, Asisten Adminstrasi Umum, Inspektur, Kepala BKPSDM serta tamu undangan.

Dalam Laporannya Kepala BKPSDM Bambang Setiawan, S.STP.,M.Si menerangkan bahwa Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan JPT Pratama hari ini merupakan hasil Seleksi terbuka yang dilaksanakan dan telah terpilih 7 JPT Pratama dan 1 Pejabat Adminstrator, dimana tujuan pelaksanaan ini ialah untuk meningkatkan menyelenggarakan pemerintahan serta peningkatan pelayanan terhadap masyarakat sesuai dengan tingkat perkembangan pembangunan dalam rangka mewujudkan Lampung Tengah Berjaya.

Sementara itu Dalam arahannya Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad mengucapkan selamat kepada Pejabat yang dilantik hari ini, dirinya berpesan 2 Hal yang harus di tanamkan dan dipegang oleh Pejabat yang lantik hari ini yakni Harus punya rasa Syukur dan Harus punya rasa terima kasih. Rasa syukur yakni harus bisa memaknai dimana dari ratusan orang atau pegawai yang ada, kalianlah yang terpilih dan dirasa mampu mengemban jabatan ini, rasa Terima kasih yakni tidak pernah lupa apa yang diraih dan dirasakan sehingga loyalitas akan muncul dengan sendirinya, Musa juga menekankan para pejabat harus menunjukannya dengan bukti kerja nyata, kerja baik, kerja cerdas dan pada akhirnya harus bermuara yakni bermanfaat bagi masyarakat Lampung Tengah.

BACA KONTEN LAINNYA ---->
Terapkan Budaya ANEH (Agama, Norma, Edukasi dan Harmonisasi) ; SD MUHAMMADIYAH 11 SURAKARTA CETAK ANAK BERPRESTASI & BERKARAKTER

Sementara itu Pejabat yang dilantik antara lain Irfan Toga Setiawan sebelumnya Kaban Litbangda Menjadi Kepala BPKAD, Nur Rohman Sekretaris Pendidikan dan Kebudayaan Menjadi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, I Nyoman Gunadiyasa Putra dari Sekertaris KPTPH menjadi Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Edi Supena Sebelumnya Kabag Umum Setdakab menjadi Kadis Kominfotik, Yasir Asromi dari Kabag Hukum Setdakab menjadi Kaban Kesbangpol, Sulaeman Menjadi Kadis SDA, Chandra Puasati Menjadi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM serta Awet Agung Menjadi Sekretaris Camat Gunung Sugih.*Romo