Risma Meseer Sakti Bersama Warga Peringati Maulid Nabi Muhammad Saw

INFODESA49 Dilihat

WAY KANAN, INFODESANEWS — Remaja Islam (Risma) dan Warga Mesir Ilir Kecamatan Bahuga, Kabupaten Way Kanan, memperingati Maulid Nabi Muhammad Saw sekaligus menyambut pembukaan Pondok Pesantren (Ponpes) Meseer Sakti.

Kegiatan dengan menghadirkan penceramah ustadz Imam Mashur dari Ogan Komering Ilir (OKI) yang dipusatkan di Pondok pesantren Meseer Sakti, Minggu (28/11/2021)

Dalam tausiyah nya Ustad Imam Mashur menyampaikan bahwa peringatan maulid nabi Muhammad SAW bukan hanya soal kelahirannya saja tapi bagaimana para umat meneladani sifat – sifat luhur nya.

“Kita bukan hanya mengenang hari lahirnya Nabi muhammad,tapi kita jadikan contoh kegiatan nabi Muhammad SAW ” kata Imam

Ia juga mengajak Jamaah untuk terus meningkatkan keimanan dan ketakwaan, dan berdoa agar Pandemi segera berakhir .

“Mari kita tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah subhanallah huwataala. agar Pandemi Covid-19 ini cepat berakhir.”ucap Imam di ujung tausiyah nya.

Sementara itu ketua panitia pelaksana Wahidi mengucap syukur atas terselenggaranya kegiatan peringatan hari lahir nya Nabi Muhammad Saw,l.

“Saya atas nama pribadi dan seluruh panitia sangat berterimakasih kepada seluruh warga, sehingga kegiatan ini dapat berlangsung dengan lancar.”ungkapnya.

“Saya juga berharap melalui momentum ini kedepannya kita sama-sama dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan seperti apa yang di sampaikan oleh Bapak ustadz Imam.”pungkasnya. (Murdani)