Satgas TMMD ke- 120 Kodim 0908/Bontang Lanjutkan Pengeboran Sumur Titik Kedua

BONTANG.INFODESANEWS.COM – Setelah berhasil membuat sumur di titik pertama, anggota Satgas TMMD ke 120 Kodim 0908/Bontang memulai pengeboran sumur baru di lokasi ketahanan pangan, Kelurahan Bontang Lestari, Kecamatan Bontang Selatan, Jum’at (24/5/2024).

Program unggulan Kasad yaitu TNI Manunggal Air Bersih (TMAB) yang mana menjadi program TMMD ke- 120 Kodim 0908/Bontang kini sudah memasuki pengeboran sumur ke dua.

Di titik kedua ini pengeboran dilakukan di Kelurahan Bontang Lestari, lokasi ini sangat strategis dan air nanti dapat disalurkan ke Kelompok Tani untuk ketahanan pangan.

Dandim 0908/Bontang Letkol Inf Aryo Bagus Daryanto, menyampaikan
Pengeboran yang kedua ini kita letakkan di Kebun ketahanan pangan bersama kelompok tani karena titik lokasi berada di tengah perkebunan,air nantinya juga dapat bermanfaat untuk perkebunan untuk ketahanan pangan,” pungkas Dandim.*Mur.