Pilkades Usai: Wong Cilik di Desa Dandang Memimpin, Incumbent Pimpin Lagi Desa Tete Uri

PERISTIWA102 Dilihat

SULSEL, INFODESANEWS – Penghitungan suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 14 Juli 2021 di Desa Dandang dan Desa Tete Uri telah rampung, Rabu (14/7) sore.

Hasil dalam penghitungan suara tersebut, Calon Kepala Desa Dandang nomor urut 01 yakni, Haeruddin Jumain, S.Sos unggul atas lawannya Alisman yang berada di nomor urut 03 dengan selisih 71 suara. Dan nomor urut 03 Haeruddin MS memperoleh suara hanya 298 pemilih.

Hal tersebut disampaikan Ketua Panitia Pilkades Dandang, Iwas saat pembacaan perekapan dihadapan calkades dan saksi utama di Desa bahwa,” Cakades nomor urut 01 memenangkan perolehan 610 suara, unggul dari nomor urut 03 Alisman dengan perolehan 539 suara, hanya selisih 71 suara,” ungkap Iwas Ketua Panitia Pilkades Dandang.

Dengan hasil itu, maka calkades wong cilik dari Dusun Salukarondang nomor urut 01 berhak untuk memimpin Desa Dandang KecamatannSabbang Selatan periode 2021-2027 selama 6 tahun kedepan.

” Dan jumlah yang syah memilih hanya 1.447 orang,” sebut Iwas.

Sementara di Desa Tete Uri Kecamatan Sabbang Selatan ada 5 Calon Kepala Desa yang bertarung, dan dimenangkan oleh incumbent Kepala Desa Tamrin, S.HI dengan nomor urut 03 merebut suara masyarakat berjumlah 341 suara, disusul nomor urut 05 Dominikus Batoteng dengan 270 suara.

Kemudian disusul nomor urut 02 Arnoldus Limbu dengan perolehan suara 183, lalu Alfius Tonapa nomor 01 memperoleh 114 suara sedang Adolfina Dandemu nomor 04 juga merebut 113 suara.

” Hal tersebut disampaikan Ketua Panitia Pilkades Desa Tete Uri, Martinus pada wartawan media ini usai penghitungan suara bahwa jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) 1.235 Pemilih,” terangnya.

Sekadar diketahui, surat suara terpakai atau syah 1.221 dan tidak syah berjumlah 4 suara.(yustus)

Berita Terkait

Baca Juga